Melihat Lebih Dekat Playstation 4

Beberapa saat sebelum benar-benar hadir di pasaran, Sony mengundang beberapa wartawan dari media asing untuk melihat dari dekat konsol game Playstation 4.  Tidak hanya bisa mengambil foto dari jarak dekat, wartawan juga dapat melihat isi jeroan dari perangkat ini. Yasuhiro Ootori, Sony Engineering Director, berbaik hati membongkar perangkat ini dan memperlihatkannya kepada wartawan.

Dari salah satu foto yang diambil oleh Wired, terlihat bahwa kotak power yang biasanya ada di luar konsol, kini ditaruh di dalam konsol. Tentunya, hal ini dapat menghemat tempat untuk menaruh perangkat itu di mana saja. Dalam beberapa gambar sisanya, terlihat juga komponen WiFi, hard disk, Bluetooth, dan Blu-Ray Reader. Akhir pekan ini, Sony akhirnya merilis konsol game terbarunya, Playstation 4, ke pasaran. Untuk awalnya, produk ini baru akan mulai beredar di pasaran Amerika Serikat mulai 15 November, lalu ke Eropa pada 29 November dan 32 negara berikutnya saat musim liburan akhir tahun.

Konsol ini dapat dibeli dengan harga 399 dollar AS atau sekitar Rp 4,6 juta di Amerika Serikat. Harga tersebut masih sedikit lebih murah dibanding pesaing beratnya, Xbox One, di mana konsol buatan Microsoft ini memiliki label harga 499 dollar AS atau sekitar Rp 5,7 juta. Playstation 4 dipersenjatai dengan spesifikasi hardware yang cukup bertenaga. Konsol ini akan dilengkapi dengan prosesor bernama "Jaguar". Prosesor tersebut dibangun oleh AMD, memiliki 8 core 64-bit, dan arsitektur x86.  Dari segi memori, perangkat ini menggunakan RAM GDDR5 sebesar 8 GB yang mampu menyediakan bandwidth sebesar 176 GB per detik. RAM tersebut 16 kali lipat lebih tinggi dibandingkan yang digunakan pada Playstation 3.

Berikut beberapa gambar Playstation 4 secara detail.



Playstation 4
Playstation 4


Playstation 4










Sumber: kompas.com



Tag : Berita, PS4
0 Comments for "Melihat Lebih Dekat Playstation 4 "

Back To Top