Sebelum membuat posting tentang agar artikel blog terus naik ke urutan pertama saya mencari cari juga keyword tersebut di google namun apa yang saya dapatkan? Puluhan blog yang hanya memuat kata kunci saja yang berada di urutan pertama google, apakah itu yang dinamakan trik agar artikel menjadi no 1 di google ? Sungguh ironis sekarang ini banyak blogger tidak memperdulikan isi konten artikel nya, rata rata mereka hanya mengejar trafik demi entahlah itu untuk tujuan adsense atau sekedar menaikkan blognya dengan SEO nihil. Kebetulan saya sedang mengikuti kontes seo travel di kota Malang dan kebetulan saya pendaftar kemarin dan tentunya tidak mungkin kan saya bisa menyalip artikel artikel lain biar artikel saya naik tajam jadi di halaman pertama, lalu saya cari di google bagaimana cara artikel naik cepat di pencarian pertama dan hasilnya mengecewakan. Saya buka blog satu satu dan isinya ternyata kata kunci (keyword) saja tanpa kejelasan selanjutnya. Putus asa dengan mesin pencari saya coba dengan sedikit tehnik SEO saya dan berhasil, artikel untuk kontes seo saya berada di halaman pertama untuk kata kunci travel malang ( maaf tidak saya sebut kata kuncinya dikeranakan bisa menganggu saat sedang kontes) . berikut cara agar postingan naik di uturutan atau halaman pertama google :
1. Judul
Judul artikel inilah yang menentukan, usahakan berbeda sedikit dari judul judul yang bermunculan di mesin pencari dan usahakan menggunakan kalimat efektif karena saya baca di salah satu blog (saya lupa) menyebutkan bahwa google merayapi konten menggunakan google humming bird dengan mementingkan penggunaan kalimat efektif dan informatif
2. Isi konten
Konten yang diprioritaskankan oleh google adalah konten bukan hasil dari copy paste, dan pastinya isi konten haruslah informatif . jika anda ingin blog anda berkulitas usahan rubah cara menyapa anda ke pembaca menggunakan sapaan "agan, sist, bray, bro, pengunjung, ente, elo atau kata sapaan kurang sopan tersebut" gunapan sapaan seperti halnya anda bertatap muka dengan pembaca.
3. Kata kunci (keyword)
Pilih kata kunci yang dominan serta tulis ulang kata kunci minimal 5 di dalam artikel misalnya "cara menaikkan artikel di halaman pertama dengan cepat" tulis sama sebanyak 5x dan jangan banyak karena bisa dicurigai oleh robot google.
4. Tag nofollow
Gunakan tag nofollow setiap link keluar selain menuju blog anda sendiri, agar robot membacanya sebagai tulisan biasa dan bukan link.
5. Alt Gambar
Pasang gambar yang berhubungan dengan artikel dan gunakan tag alt gambar dengan menggunakan kata kunci agar membantu SEO di pencarian gambar google.
6. Deskripsi
Deskripsi setiap artikel dengan banyak kata kunci yang relevan, hindari penggunaan kata yang tidak berhubungan
7. Submit url ke google webmaster.
Setiap posting yang dipublikasi wajib disubmit ke submit url google webmaster agar robot merayapi isi konten didalamnya.
8. Lakukan Ping
Ping artikel anda di situs penyedia ping gratis seperti googleping, pingmyurl, pingomatic dsb.
9. Berburu backlink
Cari backlink sebanyak mungkin agar artikel anda naik di urutan pertama, anda bisa blogwalking dan memasang link aktif di komentar saat blog walking dan ingat jangan spam koment atau dampaknya akan menurunkan blog anda.
10. Update
Update artikel jika ada perubahan dan terapkan lagi no 1 sampai no 9 diatas.
Bagitulah cara menaikkan post artikel agar menjadi di urutan pertama halaman pencarian google yang saya lakukan, dan terbukti berhasil . jika anda ingin mencoba silahkan . rajinlah membuat artikel minimal 1 dalam sehari , ini menunjukkan blog anda aktif dan google pun akan memberi nilai tambah dalam prioritas mesin telusur.
Jika anda menyukai artikel ini silahkan share atau beri plus pada tombol google plua di bawah artikel ini. Sampai jumpa, semoga bermanfaat.
0 Comments for "Bagaimana Cara Menaikkan Artikel di Pencarian Google paling Atas ? Begini Caranya"